Pengertian, Sifat dan Manfaat Nitrogen -- Nitrogen adalah suatu unsur yang memiliki lambang N dan berada di golongan VA dalam tabel periodik. Unsur Nitrogen ini memiliki nomor atom 7 dan Nitrogen ini terdapat di udara dengan kadar 78 %, jumlah yang paling banyak dibandingkan dengan unsur - unsur lain. Tidak hanya di udara nitrogen juga terdapat di tanah dalam bentuk senyawa nitrit dan nitrat.
Siklus Nitrogen :
Dari gambar diatas menunjukan ada 3 sumber nitrogen, pertama terdapat di udara sebagai unsur bebas N2, lalu kedua terdapat di dalam tanah dan ketiga terdapat di perairan sebagai senyawa nitrat (NO3), Nitrit (NO2) dan amonium (NH4). Lalu bagaimana nitrogen di udara dapat berubah menjadi senyawa nitrat, nitrit dan amonium? berikut berbagai cara perubahannya :
1. Terjadinya reaksi antara N2 dan O2 di udara akibat adanya kilat atau suhu tinggi sehingga membentuk NO dan menjadi NO2 lalu bereaksi dengan air membentuk ion NO2 atau HNO2 juga NO3 atau HNO3.
2. Fiksasi N2 oleh berbagai bakteri yang mengubah moleh menjadi senyawa asam amino dan kemudian diserap oleh tumbuhan. Tanaman dimakan hewan dan hewan tersebut mati, proteinnya kan diuraikan oleh bakteri pengurai menjadi NH3 selanjutnya oleh bakteri denitrifikasi diubah menjadi NO2 dan berubah menjadi NO3.
3. Gas N2 di udara ditangkap oleh bakteri Rhizobium dan diubah menjadi nitrat yang larut dalam air.
Sifat Nitrogen :
1. Sifat Fisis
- Simbol: N
- Nomor atom: 7
- Berat atom: 14,007
- Klasifikasi: Gas dan bukan logam
- Fase pada Suhu Kamar: Gas
- Berat jenis: 1,251 g / L @ 0 ° C
- Titik leleh: -210,00 ° C, -346,00 ° F
- Titik didih: -195,79 ° C, -320,33 ° F
- Tidak berbau dan tidak berwarna
2. Sifat Kimia
- Nitrogen merupakan unsur yang stabil ( kurang reaktif )
- Pada suhu rendah, nitrogen sulit bereaksi dengan unsur lain kecual litium.
- Pada suhu tinggi dapat bereaksi logam alkali dan alkali tanah.
- Pada suhu tinggi dapat bereaksi dengan unsur nonlogam seperti oksigen dan hidrogen.
Manfaat Nitrogen :
- Membekukan dan menjaga darah, sperma, embrio, sel-sel sumsum tulang dan sampel jaringan hidup lainnya dalam periode yang cukup lama.
- sebagai pressurising gas atau yang lebih dikenal sebagai gas tekan.
- Pabrik perakitan dalam industri otomotif menggunakan nitrogen dalam kombinasi dengan gas lain untuk pengelasan suku cadang mobil, frame, muffler dan komponen lain
- Nitrogen adalah sumber kriogenik dalam membantu proses pendinginan, pembekuan dari berbagai makanan dan minuman.
- Gas nitrogen biasanya digunakan untuk membersihkan, mentransfer tekanan, pencampuran dan melindungi proses intrusi kelembaban, oksidasi, degradasi dan kontaminasi.
Itulah penjelasan mengenai Pengertian, Sifat dan Manfaat Nitrogen. Semoga bermanfaat.