Format dan Perintah Output Pada C++

Format dan Perintah Output Pada C++ -- Saat kita mengolah sebuah program pasti kita harus menampilkan output pada console atau command prompt, Format Output juga mungkin lebih dikenal kita sebagai hasil atau tampilan dari suatu program. Format Output dibagi menjadi empat yang memiliki fungsi hampir sama, berikut macam - macam perintah output pada C++ :

1. Cout

Cout adalah suatu perintah untuk menampilkan suatu objek ke dalam layar. Untuk menggunakan cout kalian memerlukan file header iostream.h.

2. Printf

Printf memiliki fungsi yang hampir sama dengan cout, bedanya printf menggunakn file header stdio.h. Printf juga memiliki penentu format / variabel, diantaranya :

%d - Integer
%f - Float bentuk desimal
%e - Float bentuk berpangkat
%g - float bentuk desimal dan berpangkat
%lf - Double
%c - Karakter
%s - String
%u - Unsigned Integer
%ld - Long Integer
%lu - Long Unsigned Integer
%x - Unsigned Hexadecimal Integer
%o - Unsigned Octal Integer

3. Puts

Puts juga mempunyai fungsi yang mirip, bedanya puts kebanyakan untuk menggunakan tipe data string.

4. Putschar

Putschar hampir mirip dengan puts, bedanya putchar lebih sering digunakan untuk menampilkan karakter dalam program.

CONTOH PROGRAM OUTPUT

Program ini seperti biasa menggunakan program Microsoft Office Studio 2013, atau jika kalian memiliki compiler lain bisa mengganti int _tmain(int argc, _TCHAR* argv[]) menjadi int main() dan menghapus #include "stdafx.h" agar tidak terjadi error.

Berikut kode programnya :

// FormatOutput.cpp : Defines the entry point for the console application.
//
#include "stdafx.h"
#include <iostream>
#include <iomanip>

using namespace std;

int _tmain(int argc, _TCHAR* argv[])
{
      int d_int = 10;
      short d_short = 2015;
      unsigned int d_int2 = 1;

      cout << d_int << setw(3) << d_int2 << setw(6) << d_short << setw(6) << endl;

      return 0;
}

Lalu Klik Debug => Start Without Debugging atau Kombinasi keyboard Ctrl + F5 dan hasilnya akan seperti ini :

Format dan Perintah Output Pada C++

Penjelasan Program :
  • #include "stdafx.h" digunakan karena project kita menggunakan header
  • #include <iostream> mendefinisikan fitur operasi Input dan Output dasar dan untuk mengeluarkan perintah cout.
  • Using namespace std berfungsi untuk mendeklarasika perintah std, contohnya jika kita menggunakan using namespace std maka kita tidak perlu menambahkan "std::" pada cout, dan jika tidak menggunakan using namespace std maka bentuk aslinya akan menjadi "std::cout" .
  • Setw() berfungsi sebagai pemberi jarak ( seperti spasi ), angkan 3 dan 6 di dalam kurung tersebut merupakan nilai jaraknya.

Itulah ulasan singkat mengenai Format dan Perintah Output Pada C++. Semoga bermanfaat.